Translate

Tips dan Tricks Agar Tidur Lebih Cepat Pada Malam Hari

Ketika malam hari, kita wajib untuk mengistirahatkan tubuh kita dengan cara tidur. Tidur malam yang cukup merupakan cara paling ampuh untuk kembali berenergi setelah seharian penuh melakukan berbagai kegiatan. Namun, pada dunia modern saat ini, bukan hal yang asing bahwa umur anak-anak, remaja, dewasa, termasuk orang tua tidak mendapat tidur yang cukup akibat berbagai aktivitasnya. Tidak mendapatkan waktu tidur yang cukup akan menyebabkan sistem dalam tubuh dapat terganggu. Maka dari itu alangkah baiknya apabila sahabat venussehat mendapat tidur yang cukup.

Kali ini, tim venussehat akan berbagi tips dan trik bagaimana agar dapat tidur lebih cepat dan mendapat tidur yang cukup di malam hari. Dunia yang modern ini menyebabkan banyak dari kit tidak dapat berhenti beraktivitas dan berurusan dengan gadget walaupun telah diatas ranjang dan bersiap tidur. Tidak hanya itu, banyak penyebab lain yang membuat banyak dari kita yang mempunyai masalah dengan jumlah jam tidur kita, keasyikkan begadang dengan teman, stres karena pekerjaan, terbawa suasana film merupaka sedikit contoh kegiatan yang menjadi beberapa penyebab kurangnya jam tidur malam. Padahal perlu sahabat venussehat ketahui bahwa kurang tidur di malam hari juga berdampak pada kesehatan seperti memperbesar resiko penyakit hipertensi, diabetes, jantung, dan stroke. Berikut ini tim venussehat akan memberikan tips dan trik bagaimana agar dapat tidur lebih cepat dan mendapat tidur yang cukup di malam hari.

  • Anda harus rileks dan santai. Tidak hanya merilekskan tubuh namun anda juga perlu untuk merilekskan pikiran anda dengan menghentikan semua aktivitas maupun pekerjaan yang sedang dilakukan sebelum memejamkan mata anda. Pikiran yang tenang dan tubuh yang rileks akan membantu anda untuk lebih mudah untuk menjalankan aaktivitas tidur malam anda.
  • Nonaktifkan gadget anda. Nonaktifkan atau matikan gadget anda sebelum tidur. Gadget biasanya menjadi penyebab utama seorang menunda tidurnya. Apabila anda tidak mematikan gadget anda, notification yang pada gadget anda biasanya akan mengganggu fikiran anda dan mengundang anda untuk membuka notification tersebut dan kembali bermain dengan gadget anda.
  • Jauhkan gadget anda. Posisi gadget yang dekat dengan anda biasanya dapat memancing anda untuk kembali memainkannya, jadi jauhkan gadget anda dari jangkauan anda. Tips yang ketiga ini sangat disarankan terutama apabila anda tidak ingin mematikan atau menonaktifkan gadget anda.
  • Matikan televisi. Selain keasyikan dengan gadget, biasanya menonton telivisi dan larut dalam acara telivisi merupakan kegiatan lainnya yang paling sering menggangu jam tidur kita. Maka ada baiknya anda mematikan televisi anda sebelum tidur.
  • Rapikan tempat tidur anda. Merapikan tempat tidur anda merupakan kegiatan yang sangat disarankan, agar anda merasa nyaman saat tidur. Merapikan tempat tidur ini termasuk dengan membersihkannya, sehingga tidak ada kotoran di atas ranjang yang dapat mengganggu tidur anda.
  • loading...
  • Mematikan lampu kamar tidur anda. Mematikan lampu besar yang ada di kamar tidur anda akan meningkatkan kesehatan tubuh dan juga dapat membuat suasana kamar lebih tenang dan nyaman.  Jika anda tidak suka suasana yang gelap gulita, gunakanlah lampu kamar yang redup atau tidak terlalu terang.
  • Gnakan penutup mata. Jika anda sulit memejamkan mata, maka gunakanlah penutup mata sebagai alat/media sehingga secara tidak langsung otk akan menerima rangsangan bahwa tubuh dan pikiran sedang di istirahatkan dari berbagai aktivitas dan pekerjaan.
Mungkin itu beberapa tips dan trik dari tim venussehat untuk sahabat venussehat agar dapat tidur lebih cepat pada malam hari.
0 Komentar untuk "Tips dan Tricks Agar Tidur Lebih Cepat Pada Malam Hari"

Back To Top